
Lukisan ini menggambarkan pasukan perampok buronan terkenal Captain Thunderbolt yang sedang beraksi di daerah pedalaman Australia yang alami. Roberts mulai melukis lukisan ini ketika ia tinggal di pusat pengambangbiakkan domba Newstead —dekat daerah Inverell, New South Wales, Australia— yang dikelola oleh teman dekatnya, Duncan Anderson.
Ketika pertama kali Roberts tiba, ia mulai melukiskan kegiatan di sana dalam lukisan karyanya, The Golden Fleece, yang menggambarkan pemotongan bulu domba. Roberts lalu tertarik dengan cerita tokoh buronan terkenal bernama Captain Thunderbolt yang aktif merampok di daerah Inverell selama lebih dari 25 tahun dan merealisasikan idenya yang menggambarkan sebuah perampokan dalam lukisan ini.
Trackbacks and pingbacks
No trackback or pingback available for this article.
Leave a reply